Rabu, 30 Mei 2012

Nilai dan Manfaat Media Pengajaran


Media pengajaran merupakan alat yang berfungsi sebagai perantara atau penyampai isi berupa informasi pengetahuan berupa visual dan verbal untuk keperluan pengajaran.






          Media pengajaran dapat mempertinggi proses belajar siswa dalam pengajaran yang pada gilirannya diharap mempertinggi hasil belajar yang dicapai. Manfaat media pengajaran dalam proses belajar siswa antara lain :
  1.     Pengajaran akan lebih menarik perhatian siswa sehingga dapat menumbuhkan motivasi belajar
  2.   Bahan pengajaran akan lebih jelas maknanya sehingga dapat lebih dipahami oleh para siswa, dan memungkinkan siswa menguasai tujuan pengajaran lebih baik. 
  3.     Metode mengajar akan lebih bervariasi, sehingga siswa tidak bosan dan guru tidak kehabisan tenaga
  4. Siswa lebih banyak melakukan kegiatan belajar.
Sementara itu guru lebih mudah mengatur dan memberi petunjuk kepada siswa apa yang harus dilakukannya dari media yang digunakannya, sehingga tugasnya tidak semata-mata menuturkan bahan melalui kata-kata(ceramah).
Penggunaan media pengajaran dapat mempertinggi proses dan hasil pengajaran adalah berkenaan dengan taraf berpikir siswa. Taraf berpikir manusia mengikuti tahap perkembangan dimulai dari berpikir kongkret menuju ke berpikir abstrak. Penggunaan media pengajaran erat kaitannya dengan tahapan berpikit tersebut sebab melalui media pengajaran hal-hal yang abstrak dapat di kongkretkan, dan hal-hla yang kompleks dapat disederhanakan.



sumber : media pengajaran (Dr. Nana Sudjana, Drs. Ahmad Rivai)

0 komentar:

Posting Komentar